Assalamu'alaikum Wr. Wb. Dua hari yang lalu kami sekeluarga berencana mengambil uang di ATM, namun sayang ternyata kami tidak bisa melakukannya berhubung kartunya telah non-aktif. hihii 😅
Kartu ATM khususnya bank BRI yang kami miliki ternyata hanya berlaku 5 tahun. Sehingga setelah 5 tahun kartu ATM harus diperpanjang dan diganti dengan yang baru. 😏
Untuk memperpanjang kartu ATM, kita hanya dapat melakukannya (pertama) di bank yang pertamakali saat pembuatan kartu ATM dan (kedua) di kantor cabang (KC) bank. Jadi kita tidak bisa melakukannya di sembarang seperti di kantor kas atau di unit. 😎
Untuk wilayah Bogor, ada kantor cabang BRI dekat Taman Topi. Kami pun memilih tempat ini untuk memperpanjang kartu ATM. Saat Saya, anak dan Istri memasuki bank, seperti biasa langsung mendapat sambutan dari security. Dengan menjelaskan keperluan kami yaitu ingin memperpanjang kartu ATM dan mebuat tabungan junio buat De Aqil akhirnya kami diberikan nomor antrian CS Customer service dan Alhamdulillah nomornya hanya selisih dua antrian. Walaupun hanya dua antrian ternyata cukup lama juga menunggunya, hehe.. 😆
Persyaratan yang diperlukan adalah sebagai berikut:
1. Kartu ATM lama yang akan diperpanjang dan diganti
2. Buku tabungan
3. KTP
4. Biaya administrasi, yoiii 😋
Untuk biaya administrasi pembuatan kartu ATM kami dibebankan sebesar Rp.15.000,- dan ditambah Rp.6.000,- sebagai biaya materai 6000. yang kesemuanya dibayarkan di teller khusus pembayaran saldo pertama sehingga tanpa mengikuti antrian di teller. 😉
Setelah itu, Kartu ATM baru pun telah jadi, Alhamdulillah. 😊
Sebenarnya selain memperpanjang kartu ATM, kami juga membuat rekening baru untuk anak yang dikenal dengan tabungan junio. Namun akan kami sampaikan dengan judul yang terpisah, silakan kunjungi ya... Terimakasih. 😉Wassalamu'alaikum. Wr. Wb.
0 Comments